Cara Membuat Password yang Kuat dan Tidak Mudah Ditebak Orang lain


Cara Membuat Password agar Lebih Kuat

Assalamualaikum...!

Kadang hanya untuk membuat password juga cukup sulit. Ketika dihadapkan dengan formulir yang mengharuskan mengisi password biasanya terdapat kebingungan. Apa ya passwordnya..?. bagaimana sih membuat password yang mudah diingat, kuat atau Strong namun sulit ditebak oleh orang lain.  Nah Kali ini saya akan membahas mengenai hal tersebut.

Hal pertama yang mesti kamu lakukan untuk membuat password yang kuat adalah menyedia satu kata bisa nama benda, kata kerja atau kata apa saja yang penting kamu mudah untuk mengingatnya. Usahakan jangan mengambil bagian dari nama kamu, Namun kamu bisa menggunakan nama teman kamu atau nama hewan peliharaanmu. Tentukan kata yang menurutmu mudah untuk di ingat. Misalnya cat atau moe, atau buku.

Kemudian agar passwordnya lebih kuat tambahkan huruf besar.  Menggunakan huruf besar akan memperkuat password. Kamu bisa menambahkannya bada huruf awal kata, akhir  kata atau keduanya. Misal saya mengambi kata cat saya ubah menjadi Cat. Kamu bisa mengubahnya sesuai dengan keinginanmu namun pastikan agar mudah untuk mengingatnya.

Hal berikutnya adalah dengan menambahkan angka pada password. Kamu bisa menggunakan tanggal lahir kamu atau angka-angka yang mudah untuk diingat. Misal saya menggunakan CaT04. Ketiga cara tersebuh biasanya yang umum dipakai untuk memperkuat password. Tapi Kali ini saya akan memakai cara yang tidak biasa. Penggunaan angka bermaksud untuk menambah keunikan password tersebut agar tidak mudah ditebak.

Setelah ketiga cara tersebut sudah dipenuhi tambahkan karater khusus. Apa itu karakter khusus...?. Karakter khusus adalah sebuah karater yang bukan huruf dan buka pula angka. Namun bisa berupa tanda seru, tanda pagar, persen, bintang dan lainnya. seperti sebelummnya saya tambahkan karakter pada CaT04 menjadi CaT04!@#. Inilah yang menjadikan password kamu menjadi kuat dan tidak mudah untuk di tebak.

Tetapi jika kamu memiliki banyak akun. Tidak mungkin untuk membuat password kemudain menghafal setiap passwordnya. Namun juga jangan menggunakan password yang sama pada setiap akun karena jika satu akun kamu diketahui oleh orang lain maka kemungkinan besar juga mereka juga akan mengetahui akun kamu yang lainnya.

Untuk mengatasi hal tersebut saya beritahukan cara yang sangat mudah untuk menghafalkannya. kamu hanya perlu menambahkan kata untuk akun kamu pada passwordnya. Contohnya CaT04!@#Face atau FaceCaT04!@# untuk password facebook, atau kamu bisa menggunakan TweeCaT04!@# untuk password tweeter, dan seterusnya untuk akun-akun yang lain.

Bagaimana mudah bukan untuk mengingatnya dan juga password kamu sangat kuat. Kemudian sedikit tambahan tips lagi untuk menjadikan password kamu menjadi lebih kuat pastikan password yang kamu buat lebih dari 7 atau 8 karakter. Sekarang kamu bisa membuat password yang kuat dan tidak mudah ditebak namun kamu juga tidak perlu khawatir lagi lupa password.

Sekian dulu artikel saya kali ini jika ada yang ingin ditanyakan silakan masukkan berkomentar. semoga artikel ini bermanfaat bagi kamu.

Thanks sudah berkunjung...!

Previous
Next Post »